Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa Itu Aplikasi Snapchat? Dan Apa Kegunaannya?

Yaps, lagi-lagi Google Play mulai menghadirkan aplikasi komunikasi baru yang dapat membuat harimu jauh lebih menyenangkan. Sebut saja aplikasi ini dengan nama Snapchat. Sesuai dengan namanya, Snapchat ini memang diperuntukan sebagai aplikasi komunikasi bagi para remaja atau bahkan untuk orang dewasa. Dan yang menjadi suatu keunikan dari aplikasi ini adalah fitur kameranya.

Mungkin sebelumnya Anda sudah mengenal BBM, Line dan Facebook yang merupakan aplikasi chatting yang dapat digunakan sebagai situs sosial media juga. Nah, Snapchat pun serupa. Aplikasi ini memang dilengkapi dengan fitur kamera yang didalamnya pun terdapat berbagai lenses yang sangat menarik. Namun semua video atau foto yang Anda kirim pada tab Cerita Saya, Team Snapchat, atau bahkan pada teman sesama pengguna, akan mudah terhapus dalam beberapa detik sesuai waktu yang telah Anda tentukan.

Aplikasi Snapchat

Dalam kata lain, momen seru yang Anda abadikan tersebut tidak akan terposting begitu lama. Namun jangan khawatir, Anda tetap bisa menyimpannya pada galeri. Sehingga foto dan video yang Anda buat dapat di unggah pada situs sosial media lainnya. Tak sampai disitu saja loh. Ternyata masih banyak keunggulan yang dimiliki oleh aplikasi ini. Apa sajakah itu? Dari pada Anda penasaran, yuk langsung saja kita simak ulasan berikut ini!

Review Aplikasi Komunikasi Snapchat
Apa itu Snapchat?

Mengenai apa itu Snapchat, mungkin Anda telah mengetahuinya dari deskripsi diatas. Namun, mungkin Anda masih dibingungkan dengan kegunaan dan manfaat dari aplikasi ini. Tak perlu risau! Karena sebentar lagi Saya akan memberikan deskripsinya pada Anda. 

Ya, mungkin perlu saya jabarkan lagi bahwa Snapchat ini adalah aplikasi message mobile yang dimana Anda pun dapan mengirim video atau foto pada siapa saja dalam jangka waktu beberapa detik. Sehingga, dengan menggunakan Snapchat ini Anda bisa mengirim pesan sekaligus momen menyenangkan pada teman, sahabat, keluarga atau bahkan pada kekasih tercinta. 

Yang menjadikan aplikasi ini begitu dikagumi ialah lenses unik yang tersedia pada fitur kameranya. Anda bisa menciptakan foto sekaligus video lucu, unik dan menarik dengan menggunakan lenses tersebut. Namun tak sedikit orang pun yang tahu bagaimana cara menggunakan lenses tersebut. Karena semua lenses tersebut memang tidak terlihat pada fitur atau tampilan nampak. Melainkan Anda diharuskan sebuah cara agar lenses tersebut dapat digunakan.

Cara Menggunakan Snapchat

Pada saat pertama Anda membuka snapchat ini, memang bukan kolom chat atau list daftar teman. Melainkan sebuah kamera yang siap untuk di klik. Nah, bagi kalian yang belum pernah menggunakan aplikasi ini, mungkin Anda akan bertanya-tanya “Aplikasi apakah ini?”. Ya, memang begitulah desain awal yang dimiliki oleh aplikasi message mobile ini.

Pada tampilan awal, pasti Anda akan melihat sebuah lingkaran besar yang dibawahnya pun terdapat lingkarang berukuran kecil. Nah, lingkarang besar tersebutlah tempat dimana Anda akan mengklik pose terbaik yang akan Anda abadikan. Jika Anda ingin membuat video, Anda tinggal menekan lingkaran tersebut hingga lingkaran berubah warna menjadi merah. Apa bila lingkaran tersebut menjadi merah secara keseluruan, maka video Anda akan di proses dan akan ditayangkan. 

Namun, jika Anda melepas tekan pada saat warna merah belum menyeluruh. Maka pada saat itu juga video Anda akan diproses. Dan hasil durasi yang dihasilkan pun tidak lama. Setelah itu, Snapchat akan meminta persetujuan Anda dengan menu “Snapchat ingin menggunakan lokasi Anda”. Jika Anda menyetujuinya, maka tekan oke. Jika tidak, pilih saja “Jangan izinkan”.

Setelah itu, video Anda akan nampak, dan saatnya Anda mengedit tampilan dari video tersebut. Jika Anda ingin memberikan sedikit teks pada tampilan video, Anda bisa memilih “T” pada bagian atas kanan layar. Namun jika Anda ingin memberikan teks secara manual atau berupa gambar buatan tangan, maka tekan simbol pena pada bagian ujung atas kanan layar. Apa bila Anda ingin menambahkan stiker atau clipart yang lucu dan menarik, pilih simbol kertas disamping simbol “T”.

Dan yang terpenting, jika Anda ingin menyimpannya pada galeri pribadi Anda. Anda bisa menekan ikon unduh pada bagian bawah layar. Selanjutnya Anda bisa menekan tombol arah panah berwarna biru untuk dapat mempostingnya. Disitulah Anda akan memilih pada siapa saja video tersebut akan dibagikan. Hal itu pun berlaku pada saat Anda ingin mengabadikan foto ya.

Cara Menggunakan Lenses Pada Snapchat

Mungkin saat ini Anda telah mengetahui bagaimana cara menciptakan dan mengedit foto beserta video pada snapchat ini. Namun, Anda pasti masih binggung, dimana letak fitur lenses yang dimaksud. Ya, snapchat memang tidak menampakkan lenses tersebut pada layar. Jika Anda ingin menggunakan lenses tersebut, maka Anda harus menekan layar hingga wajah Anda berhasil dideteksi. Setelah itu, semua lenses yang menarik akan segera tertampilkan.

 Namun, Anda harus mengunduh semua lensesnya terlebih dahulu ya. Apabila proses pengunduhan selesai, baru Anda bisa menggeser lenses tersebut dan memilih efek mana yang akan digunakan. Cara pengambilan foto dan video menggunakan lenses tersebut pun sama seperti cara diatas.

Menu Fitur Lainnya 

Ya, selain terdapat fitur lingkaran besar sebagai tombol mengambil foto dan video, didekatnya pun terdapat tiga tombol lainnya. Pada sebelah kiri, Anda pasti melihat sebuah ikon berbentuk chat berwarna biru, bukan? Nah, pada tombol itulah Anda bisa melakukan chatting dengan team snapchat dan juga teman terdekat Anda. 

Sedangkan untuk tombol lingkaran kecil ditengah, Anda bisa menggunakannya sebagai tempat dimana semua memori Anda akan tersimpan. Untuk lingkaran kecil berjumlah tiga pada ujung kanan layar, itu adalah tombol yang biasa digunakan sebagai beranda tempat cerita yang Anda dan teman-teman Anda miliki.

Selanjutnya kita Akan beralih pada fitur pada bagian atas. Nah, pada bagian kiri atas terdapat sebuah ikon berbentuk petir. Dengan menekan fitur itu, Anda bisa menentukan apakah Anda ingin menggunakan flash atau tidak. Dan pada bagian tengah, pasti Anda akan melihat semua simbol kecil khas snapchat. Jika Anda menekan simbol tersebut, maka profil dari akun Anda akan ditampilkan. Disana pula Anda akan melihat daftar teman Anda, fitur menambah teman dan daftar orang yang baru saja mengundang Anda.

Cara Mengunduh Aplikasi Snapchat

Untuk dapat memiliki aplikasi ini sangatlah mudah. Karena pada Google Play dan App store sudah menyedikan aplikasi yang menarik ini. Sehingga Anda hanya perlu membukanya, lalu mengunduhnya dengan jumlah file yang sesuai. Setelah itu, aplikasi akan terpasang secara otomatis.
Nah, itulah pengertian dan beberapa cara menggunakan aplikasi message mobile ini. Semoga dengan adanya review dari saya tersebut. Anda bisa menggunakan serta menciptakan momen terbaik dengan memakai aplikasi snapchat ini ya. Semoga dapat membantu.